Selasa, 30 September 2014

GLOBALISASI

Dewasa ini, pengaruh globalisasi sangatlah kuat. Perkembangan teknologi bisa dikatakan sebagai puncaknya karena saat ini tidak ada hal yang tidak berhubungan dengan teknologi. Kemajuan teknologi bukan berarti tanpa halangan. Banyak sekali halangan dan rintangan terutama bagi para penemu-penemu alat-alat yang saat ini hampir tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari.

Contoh yang paling nyata adalah ditemukannya Handphone atau HP. Sejak awal kemunculannya, HP seakan menjadi primadona tersendiri bagi semua orang. Disamping pentingnya fungsi HP sebagai alat komunikasi yang praktis juga berkembang berbagai layanan dan fitur yang dapat kita pakai.
Selain ditemukannya HP terdapat banyak sekali alat yang dapat memudahkan pekerjaan kita. Semua karena teknologi yang berkembang pesat seiring dengan perkembangan zaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar